Jaringan transportasi darat ke seluruh Nusantara

Tentang Kami

Bermula dari usaha perdagangan perangkat IT di tahun 2010, kami melihat adanya jarak lebar dalam skema pengiriman barang di Indonesia. Tingginya ongkos kirim membuat kami merasa kesulitan dalam meraih keuntungan yang optimal, serta dalam menandingi pesaing-pesaing yang lebih besar.

Kami pun menelusuri alternatif pengiriman barang yang dirasa lebih efektif, mulai dari mencoba berbagai macam metode pengiriman seperti jasa kurir dan jasa ekspedisi lokal, hingga mencari pengemudi-pengemudi truk yang mengangkut muatan dengan tujuan searah. Di titik itulah kami menyadari bahwa ada banyak armada logistik yang terpaksa pulang ke kota asalnya dengan muatan kosong.

Titippaket lahir sebagai bukti bahwa kami percaya setiap langkah perjalanan bisa membawa lebih banyak hasil yang baik. Titippaket menjembatani setiap jarak yang ada, dari kota ke kota dengan harapan dapat menjadi solusi pengiriman yang lebih efektif dan ekonomis untuk Indonesia.

Tidak hanya mendukung UMKM dalam melakukan pengiriman barang, Titippaket juga hadir untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia dengan membuka kesempatan yang lebar untuk menjalin kemitraan bersama kami.

Perjalanan

brand-logo-white
2010

2010

Usaha perdagangan perangkat IT ke sekolah-sekolah di berbagai daerah

2017

2017

Membuka jasa ekspedisi dengan mengandalkan jaringan pengiriman yang telah terbentuk

2020

2020

Berhasil mencapai pendistribusian ke 3.878 sekolah di Indonesia

2021

2021

Membuka jaringan untuk para pengemudi truk maupun ekspedisi lokal, dan menghubungkan user melalui platform Titippaket untuk layanan pengiriman yang nyaman dan ekonomis

Gotong Royong

Kami bahu-membahu bersama mitra kami untuk menciptakan ekosistem pengiriman yang adil, efisien dan ekonomis.

Tim Titippaket

Kami percaya dengan gotong royong yang baik antar tim dalam memberikan informasi dan mendengarkan keluhan adalah hal utama yang harus kami berikan. Service skill ini akan membawa pelayanan yang adil dan menciptakan hubungan yang baik bagi pelanggan, mitra, maupun kolega kami.

dots

Leaders Kami

Kevin Taufik Septiago

Chief Executive Officer

Elfir Arfiantos

Chief Financial Officer

Budi Wahyu Jati

Chief Sales Officer

Edwin Fadilah

Chief Technology Officer

Chat Mintip